BAHAYANYA BERLARI MEMAKAI JAKET

23:56

 Lari adalah olahraga paling murah dan digemari oleh banyak orang, selain itu lari juga salah satu cara yang efektiv untuk menurunkan berat badan. Waktu lari paling baik adalah di pagi hari, selain perut kita sedang kosong, sehingga dapat langsung membakar lemak tubuh, pagi hari adalah waktu dimana polusi sangatlah sedikit. Tapi ada juga beberapa orang yang memilih berlari disiang hari, hal ini dipercaya dapat lebih cepat menurunkan berat bdan, karena adanya panas matahari dan keluar keringat lebih banyak. Untuk menutupi panas matahari, sebagian besar orang mamakai jaket, sayangnya mereka belum tahu, bahayanya berlari memakai jaket.

Ternyata ada ya bahayanya berlari memakai jaket? Pertanyaan itu yang biasanya muncul dibenak kita setelah membaca artikel ini. Jadi sebenarnya penggunaan jaket saat berlari akan menghambat proses penguapan keringat. Padahal penguapan keringat ini sangat penting bagi tubuh, hal ini disebabkan karena proses ini bertujuan untuk mendinginkan suhu badan. Saat berolahraga suhu akan meningkat dan semakin panas, jika proses penguapan keringat bermasalah atau tetganggu, maka kita bisa mengalami cedera, atau yang sering disebut heat injuries.

Heat  injuries inilah salah satu hal dari bahayanya berlari memakai jaket, bahan jaket yang biasanya terbuat dari kanvas, parasut, dll akan membuat keringat seakan terkurung diantara tubuh dan jaket, dengan begitu, keringat akan sulit menguap. Jika hal tersebut terjadi, maka suhu tubuh kamu akan terus meningkat dan akan sangat sulit untuk turun, hal ini bagaikan mobil yang berjalan kencang dan jauh, tanpa air radiator. Apa yang kan terjadi? Mobil akan mogok, seperti halnya manusia, manusia bisa saja pinsan atau bahkan mati.

Jadi sebaiknya hindari berlari memakai jaket, gunakan pakaian yang sesuai dengan bahan yang dapat menyerap atau mudah menguapkan keringat, alah satunya adalah dry fit. Tips yang terakhir, pilih waktu pagi atau sore hari untuk mengurangi bahayanya berlari memakai jaket, sehingga kamu terhindar dari sinar panas matahari.


Artikel Terkait

Previous
Next Post »